26 November

Soal UAS Bahasa Indonesia Semester 1 Kelas 8 (VIII) SMP/ MTs


Berikut ini adalah contoh soal Ulangan Akhir Semester (UAS) mata pelajaran Bahasa Indonesia Semester 1 (Ganjil/gasal) Kelas 8 (VIII). Soal ini bisa digunakan sebagai latihan dalam menghadapi ujian akhir semester 1 mata pelajaran Bahasa Indonesia untuk kelas 8. Dengan banyak latihan mengerjakan soal, harapannya akan lebih siap dalam menghadapi ujian.


SOAL LATIHAN ULANGAN AKHIR SEMESTER GANJIL MAPEL BAHASA INDONESIA KELAS 8 (VIII) SMP/MTs


I. Pilihlah A, B, C atau D pada jawaban yang tepat dengan cara member tanda silang ( x )

Bacalah teks berikut secara ekstensif!

PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN

Yogyakarta, kewirausahaan merupakan strategi nyata untuk mewujudkan kesejahteraan bangsa. Karena itu, sekolah sepatutnya menanamkan jiwa kewirausahaan kepada anak didiknya yang mendalami bidang bisnis.

“Dengan hati menangis, saya menyaksikan generasi muda terdidik bangsa tidak berhasil memperoleh pekerjaan dan dianggap rendah oleh bangsa lain,” ujar pebisnis Ir. Ciputra dalam kuliah perdana sekolah Pascasarjana Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, Senin (10/9).

Oleh karena itu, dia berharap lembaga pendidikan mampu menciptakan generasi muda yang memiliki jiwa kewirausahaan sehingga mereka bisa mengubah rongsokan menjadi emas. ”Peran sekolah dan perguruan tinggi untuk menanamkan jiwa enterpeneur sangat tinggi. Kewirausahaan perlu diperkenalkan, dipromosikan, dan dipelajari oleh generasi muda. Apalagi kebanyakan generasi muda tidak dibesarkan dalam budaya wirausahaan sehingga ketika dewasa memiliki pola pikir untuk mencari kerja dan bukan menciptakan kerja,” katanya.

Sekolah dan lembaga pendidikan formal lainnya, menurut Ciputra adalah sarana terbaik untuk menanamkan jiwa kewirausahaan. “Dari pengalaman 50 tahun praktik wirausaha di Indonesia dan dunia internasional, kewirausahaan dapat dipelajari,” kata pemilik tiga grup bisnis bidang properti itu.

”Perguruan tinggi,” lanjut Ciputra. ”Harusnya bisa menjadi pusat pengembangan kewirausahaan dengan cara, antara lain membangun pusat pengkajian dan pembelajaran kurikulum kewirausahaan.”
Sumber: Kompas, 11 September 2007

1. Kewirausahaan merupakan gerakan bisnis untuk meningkatkan kesejahteraan bangsa dengan cara menciptakan ....
   a. jaringan kerja baru
   b. lapangan kerja baru
   c. usaha formal institusi baru
   d. lapangan pendidikan baru

2. Pendidikan kewirausahaan merupakan strategi nyata untuk mewujudkan ....
   a. Kesejahteraan
   b. Kekayaan
   c. Dunia bisnis
   d. Ekonomi mapan

3. Jiwa pebisnis atau pengusaha, disebut sebagai ....
   a. jiwa baja
   b. jiwa nasionalisme
   c. jiwa cendekiawan
   d. jiwa entrepreneur

4. Sarana terbaik untuk menanamkan jiwa kewirausahaan adalah ....
   a. lembaga swadaya
   b. lembaga agama
   c. lembaga sekolah
   d. lembaga masyarakat

Soal selengkapnya klik disini >>



0 komentar:

Posting Komentar