24 Juni

Cara Membuat Jus Untuk Sarapan (Breakfast juice)

Jus untuk sarapan (breakfast juice) sebagai alternatif menu sarapan sehari-hari. Lalu apa saja manfaatnya? Menambah daya tahan tubuh terhadap serangan penyakit. Dan yang pasti Anda tidak gampang sakit.

Bahan-bahan yang diperlukan:

1. 150 g tomat, potong kecil
2. 250 g pepaya, potong kecil
3. 250 g buah jeruk manis
4. air minum, secukupnya
5. es batu, sesuai selera

Cara Membuat:

Jeruk manis diperas, ambil air sarinya. Kemudian masukkan potongan tomat, pepaya, dan air jeruk manis ke dalam blender, proses hingga lembut.

Masukkan air, aduk rata. Jika suka dapat dipakai air soda tawar sebagai pengganti air. Tuang ke dalam gelas saji, beri es batu, dan segera disajikan. 

Semoga tulisan cara membuat jus untuk sarapan ini, menginspirasi Anda untuk membuat menu sarapan yang sehat 

23 Juni

Isi Kotak P3K ~ Pentingnya Ketersediaan Obat

Kesehatan anak atau balita adalah prioritas orang tua. Obat merupakan salah satu media penunjang kesehatan. Ketidaktersediaan obat di rumah dapat mengakibatkan sakit ringan menjadi berat. Untuk itu diperlukan ketersediaan obat, terutama kotak P3K (Pertolongan Pertama pada Kecelakaan).

Pentingnya Ketersediaan Obat di Rumah

Kecelakaan merupakan peristiwa tidak terduga yang berdampak negatif bagi tubuh. Peristiwa tersebut biasanya terjadi begitu saja, tanpa mengenal waktu dan tempat.

Kecelakaan dapat bersifat ringan hingga berat. Kecelakaan ringan dapat ditangani secara sederhana di rumah, sedangkan kecelakaan berat, setelah mendapat pertolongan pertama, harus dibawa ke rumah sakit. Dampak kecelakaan pun dapat bersifat ringan hingga fatal. Sebagai contoh, masuknya benda asing ke dalam tenggorokan (tersedak) dapat bersifat ringan, seperti batuk-batuk. Namun, bila tidak segera dikeluarkan, benda asing dapat mengakibatkan kematian.

Jadi, untuk meringkankan dampak kecelakaan dibutuhkan pertolongan yang tepat dan cepat yang dapat dilakukan oleh Anda ketika terjadi sesuatu pada anak. Untuk melakukan pertolongan pertama, Anda membutuhkan berbagai jenis obat dan peralatan yang tergolong sederhana, tetapi sangat bermanfaat, misalnya gunting, pinset, sarung tangan, dan lain-lain. Bila mampu memberikan pertolongan terhadap kecelakaan ringan, Anda tidak perlu sering-sering "melarikan" anak ke dokter.

Jenis-Jenis Obat yang Harus Tersedia di Rumah

Untuk mengantisipasi timbulnya kecelakaan, Anda perlu menyediakan kotak Pertolongan Pertama pada Kecelakaan (P3K) di rumah. Apa sajakah isi kotak P3K tersebut? Berikut daftar obat yang sebaiknya tersedia dalam kotak P3K.

Obat-obatan Utama

1. Obat penurun demam, seperti  parasetamol
2. Obat antihistamin, seperti ctmobat batuk
3. norit
4. oralit
5. obat anti kejang
6. obat asma
7. obat batuk
8. obat diare
    Keterangan: 
    No. 1 - 4 : harus tersedia
    5-6 : harus tersedia bila anak mempunyai riwayat penyakit
    7-8 : tidak harus tersedia

    Obat-obatan Pelengkap

    1. bedak tabur anti gatal
    2. minyak kayu putih
    3. minyak gosok
    4. minyak telon
    5. baby oil
    6. cairan fisiologis (NaCl 0,9%)
    7. krim obat luka bakar
    8. krim obat memar
    9. salep kulit antibiotik
    10. salep antigatal
      Keterangan:
      1-6 : harus tersedia
      7-10 : tidak harus tersedia

      Cairan antiseptik

      1. alkohol 70%
      2. rivanol
      3. betadine
      4. obat merah
        Keterangan:
        1-3 : harus tersedia
        4 : tidak harus tersedia

        Perlengkapan

        1. kapas steril
        2. kasa steril
        3. perban
        4. plester perekat
        5. plester luka siap pakai
        6. korekan kuping
        7. tisu antiseptik
          Keterangan :
          1-6 : harus tersedia
          7 : tidak harus tersedia

          Alat-alat

          1. termometer air raksa
          2. gunting
          3. pinset
          4. pipet
          5. sarung tangan
          6. masker
          7. handuk dan kantung, untuk mengompres
          8. sendok takar obat
          9. senter
            Keterangan:
            1 - 8 : harus tersedia
            9 : tidak harus tersedia

            Selain daftar isi kotak P3K di atas, Anda juga perlu mencatat nomor-nomor telepon penting, seperti nomor telepon dokter anak, ambulan, klinik, ataupun rumah sakit terdekat. Dengan demikian, ketika anak mendapat luka serius, Anda dapat langsung menghubungi dokter anak atau pihak lainnya.

            Referensi tulisan Isi Kotak P3K ~ Pentingnya Ketersediaan Obat : Jangan Panik Bunda (dr. Adji Suranto, Sp.A).

            19 Juni

            Manfaat Makan Secukupnya untuk Kesehatan di Bulan Ramadhan

            Setelah berpuasa satu hari penuh, terkadang kita lupa di waktu berbuka makan berlebihan. Perlu diketahui bahwa makan secukupnya tidak akan membuat gemuk ataupun kurus. Kolesterol tidak tinggi atau rendah, darah tidak terlalu kental dan tidak terlalu encer.

            Makan secukupnya merupakan cara yang paling ampuh menjauhkan diri dari penyakit. Apa yang dimaksud makan secukupnya? Baik kita ibaratkan perut kita isinya ada 3 bagian, bagian pertama berisi air, kedua berisi makanan dan ketiganya adalah udara. Jadi janglah porsi makanan mengalahkan porsi maa kanan mengalahkan jatahnya rongga udara maupun air. Ini akan menjadikan badan Anda terasa ringan dan nyaman. Jika makan kenyang kita ukur 100% maka maksimal kita hanya 80%.

            Ada sebuah cerita sejarah yang diarsipkan ahli hadist. Bahwa Nabi Muhammad SAW pernah dihadiahi seorang dokter dari raja Mesir. Sang dokter bertugas mengawasi dan membantu pengobatan masyarakat Islam Madinah. Tetapi sang dokter lebih banyak menganggur, masyarakat Madinah sehat-sehat saja, jarang ada yang sakit. Sang dokter penasaran lalu bertanya kepada Nabi apa rahasianya sehingga umatnya banyak yang sehat-sehat. Nabi menjawab, "Kami suatu kaum yang tidak makan kecuali jika merasa lapar dan jika makan tidak sampai kenyang."

            Bagaimana cara menjalankan makanan secukupnya? Jika aktivitas Anda sedikit maka jumlah makanan juga sedikit, jika aktivitas Anda banyak maka makannya juga banyak. Yang penting energi yang masuk ke dalam tubuh harus dikeluarkan melalui aktivitas fisik dan psikis, sehingga energi tidak menumpuk dalam tubuh.

            Sumber: Sehat dan Bugar dengan terapi jus buah dan sayur (Shinta Faramita: 2012)

            17 Juni

            Contoh Pidato Perpisahan Kelas 6 SD dalam Bahasa Inggris

            Contoh pidato inggris tentang perpisahan ini dibuat untuk kelas 6 Sekolah Dasar atau SD. Walaupun sebenarnya bisa juga digunakan untuk pidato perpisahan SMP (Kelas IX) atau SMA (Kelas XII). Tinggal mengubah kata-katanya saja. Misal kalo SD itu, rubah jadi SMP atau SMA, kemudian 6 tahun ( 6 years) menjadi 3 tahun (3 years) dan lain sebagainya, sesuaikan dengan kondisi sekolah yang ada.

            Berikut contoh pidato inggris  yang saya kutip dari (belajaringgris.net), yang bisa anda jadikan referensi pembuatan pidato perpisahan sekolah dilengkapi dengan teks terjemahannya.

            Contoh Pidato Inggris (teks dalam bahasa Inggris)

            Assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuh
            With all due the respect to the honorable Mr. Principal, to the honorable Mr. and Mrs. Teachers, and to the dearest grade 6 friends of SD Negeri 1 Bengkulu City. First of all, let’s say our praise and gratitude to Allah Swt due to His illimitable grace and blessing upon us so that in this good occasion today we all can gather up to celebrate “Graduation and Farewell Ceremony for SD Negeri 1 Bengkulu City Students of 2008-2009 Academic Year”.
            Alhamdulillah, All the praise be to Allah…. Finally we all can graduate today. Those days with terrifying examinations and tests have been all over. We all have passed! So, it means we will be leaving this school and saying farewell each other. How heavy and sad it would feel, but for every meeting there will be separating.
            If we all see, almost each of us has made good friends or even just met up during our old days at this school. It would look so beautiful if only the friendship we have created for all this 6 years could last forever, as if it would never be broken by anything in the world.
            Maybe some of us feel so happy of leaving this school since they might have been looking forward to it all along because of everything new and more exciting they could find outside of school compared to everything here that’s all boring. However, maybe in the other side, some others feel so sad and unhappy due to all the things they have had and experienced at here. A lot of memories have been created either sweet or bitter ones.
            To all my dearest friends, We all know that we just can’t turn back the time. Therefore, if you regret your laziness in studying during our old days at this school, then let’s fix and handle in the Middle School later. Let’s remember and carry out every good advice from our teachers and parents as best as we can. We also truly need to say our great thanks to our teachers for all this time since they have educated and guided us for six years untiringly.
            Lastly, I wish that we will never forget every single precious thing we have had during our days for this 6 years past at this beloved school. Keep those meaningful memories deep inside our hearts.
            That’s the end of my short speech. Please forgive me for every mistake I made on my words. Thank you for the attention.
            Wassalamu’alaikum wr.wb


            Terjemahan Pidato Perpisahan Bahasa Inggris Untuk SD

            Assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuh 
            Yang Terhormat Bapak dan Ibu Guru SD Negeri 1 kota Bengkulu, dan teman teman kelas 6 yang tercinta. Pertama tama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah s.w.t., karena pada hari ini kita semua dapat berkumpul untuk merayakan “Kelulusan dan Perpisahan Murid SD negeri 1 kota Bengkulu Angkatan 2008-2009?. 
            Alhamdulilah, kita semua berhasil lulus akhirnya. Hari-hari penuh ujian yang sangat menegangkan kini berakhir sudah. Kita lulus! Kita akan meninggalkan sekolah ini dan berpisah. Betapapun beratnya, setiap ada pertemuan pasti ada perpisahan. 
            Hampir semua diantara kita baru bertemu dan berteman akrab saat bersekolah di sini. Alangkah senangnya apabila pertemanan yang telah dijalin selama enam tahun ini dapat bertahan selamanya. Seakan tak tergoyahkan oleh apapun. 
            Mungkin di antara kita ada yang merasa senang mengalami perpisahan karena yang mereka tunggu selama ini adalah hal-hal baru yang terlihat lebih menyenangkan dibanding hal-hal di sini yang sangat membosankan. Tapi mungkin di sisi lain, ada yang merasa sangat sedih karena telah mengalami banyak hal menyenangkan di sini. Betapa banyaknya kenangan yang telah tercipta. Baik yang manis maupun yang pahit.
            Teman teman, kita menyadari bahwa waktu tak dapat diputar kembali. Oleh sebab itu rasa penyesalan karena sewaktu di SD kurang giat belajar, maka marilah kita perbaiki ketika kita di SMP. Mari kita ingat dan terapkan nasehat bapak dan ibu guru dan orang tua kita sebaik-baik. Ucapan terima kasih patut kita sampaikan kepada guru-guru kita. Mereka telah mendidik kita selama enam tahun tanpa mengenal lelah. 
            Terakhir, jangan lupakan setiap hal berharga yang telah kita alami selama bersekolah enam tahun di sini. Simpanlah kenangan itu dalam hati kita semua. Sekian pidato yang saya sampaikan. Mohon maaf apabila ada salah kata.
            Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
            Semoga contoh naskah pidato perpisahan kelas 6 SD dalam Bahasa Inggris yang dilengkapi dengan terjemahannya bermanfaat bagi Anda :)

            05 Juni

            Cara Menyimpan Kotak P3K

            Kotak P3K sangat bermanfaat dalam pertolongan pertama pada anak. Dengan demikian, Anda perlu memperhatikan sistem penyimpanan kotak tersebut agar obat-obatan yang terdapat di dalamnya tidak mengalami kerusakan. Oleh karena itu diperlukan pengetahuan tentang obat dan penggunaannya secara tepat dan aman. Berikut ini adalah cara penyimpanan kotak P3K agar obat-obatan yang terdapat didalamnya tetap terjaga dengan baik.

            1. Jauhkan kotak P3K dari jangkauan anak-anak. Jika selama ini anda terbiasa meletakkan kotak P3K disembarang tempat, mulailah meletakkannya di tempat yang tidak mudah dijangkau oleh anak-anak. Hal ini bertujuan untuk mencegah anak menggunakan obat-obatan yang terdapat di dalamnya secara sembarangan.

            2. Letakkan kotak P3k di tempat yang mudah diingat dan diambil oleh Anda. Dengan demikian, bila terjadi kondisi darurat, Anda bisa sesegera mungkin mengambil obat-obatan dan alat lainnya yang dibutuhkan untuk melakukan pertolongan pertama.

            3. Simpan obat dalam kemasan aslinya. Jangan buang kemasan asli karena dalam kemasan tersebut, biasanya tertera cara penggunaan, dosis pemakai, dan informasi penting lainnya. Hal ini sepele, tetapi jika terlupa, dapat membahayakan anak.

            4. Letakkan kotak P3K di tempat kering dan sejuk. Kondisi lembap dan panas matahari langsung dapat menurunkan kualitas obat dan merusak obat.

            5. Periksalah obat secara berkala. Obat yang sudah kadaluwarsa ataupun yang belum, tetapi kemasannya sudah terbuka harus dibuang. Demikian pula dengan obat sirup yang sudah berubah warna maupun aromanya. Kualitas obat tersebut telah berkurang dan bahkan menjadi racun.

            gambar kotak isi p3k
            gambar P3K
            Selain memperhatikan kondisi obat-obatan, Anda juga perlu mengecek peralatan dan perlengkapan dalam kotak P3K secara berkala. Hal ini dilakukan untuk mencegah pemakaian alat yang tidak bersih.

            Disadur dari : Buku Jangan Panik Bunda, dr. Adji Suranto, Sp.A.

            Sekian artikel cara mudah menyimpan kotak P3K, semoga bermanfaat